You are here
RINTISAN KERJASAMA PSIKOLOGI S2 dan S1 UNY DENGAN UPSI DAN UKM
Primary tabs
.
Sebagai upaya untuk mencapai visi dan misi Psikologi S2 UNY, maka salah satu rencana strategis yang dilakukan adalah melakukan rintisan kerjasama dengan universitas yang telah memiliki MOU dengan UNY. Dua universitas yang dipilih adalah Universiti Pendidikan Sutan Idris (UPSI), Tanjong Malim Perak, Malaysia dan Universiti Kebangsaan Malaysia (UKM), Kuala Lumpur-Malaysia.
Adapun kegiatan yang dilakukan adalah penjajagan untuk kerjasama, seperti melakukan riset dan publikasi bersama, student mobility, penawaran untuk pihak UPSI dan UKM yang bersedia untuk menjadi editorial board dan reviewer artikel dari jurnal milik Jurusan Psikologi S1 dan S2 Psikologi (Psychological Research and Intervention). Selain perintisan berbagai program kerjasama, Kaprodi S1 Psikologi UNY, Dr. Rita Eka Izzaty, M.Si dan Kaprodi S2, Yulia Ayriza, Ph.D, koordinator kerjasama luar negeri Prodi Psikologi, Banyu Wicaksono, M.Sc, serta 12 mahasiswa S2 Psikologi UNY 2017 yaitu Eka Putri Desi R, Nanda Zatil Hidayah, Rina Rahayu Siegar, Rezky Graha Pratiwi, Deasy Windasari, Sri Hartatik, Putra Hidayat, Sasanty Ratna Gumelar, Nurul Sani Abdul Latief, Putri Hasibuan, Ari Rahmi Hasfaraini dan Putri Pranindita Sari untuk melakukan studi laboratorium guna pengembangan laboratorium Prodi Psikologi.
Pada hari pertama, Kamis (4/10/2018) rombongan menuju ke Universitas Pendidikan Sultan Idris, Tanjong Malim, Malaysia yang mengambil tempat di Psychological and Wellness Center, Educational Psychology and Counseling, Fakulti Pembangunan Manusia. Diterima oleh Dr. Hazalizah binti Hamzah (Head of Department Educational Psychology and Counseling), Prof. Dr. Rahmatullah Khan KMN, senior lecturer in Department of Psychology and Counseling, Dr. Nuzsep Almigo, M.Si (International Coordinator). Pada kesempatan ini, masing-masing pihak memberikan pemaparan terkait profile prodi serta bentuk-bentuk kerjasama antar prodi. Hal yang akan ditindaklanjuti adalah program mobility, riset bersama, dan kesediaan pihak UPSI untuk menunjuk dosen yang sesuai untuk menjadi editorial board dan reviewer journal. Kemudian rombongan Psikologi UNY dipandu oleh mahasiswa UPSI untuk mengunjungi berbagai laboratorium, yaitu Eating Behaviour Lab, Experimental Lab 1-4, Family Development Lab, Computer Lab, and Child Development Lab.
Kemudian pada hari Jum’at (5/10/2018) rombongan bertolak ke UKM yang diterima oleh Prof. Madya. Dr. TG. Nor Rizan Tg. Mohd Maasum (Kepala kerjasama fakultas), Dr. Noordeyana Tambi (bagian kerjasama), dan Prof. Dr. Wan Aharazad Wan Sulaiman (Ketua Program Psikologi Kaunseling), serta 4 dosen lainnya dan 20 mahasiswa S2 Psikologi UKM. Acara rintisan kerjasama ini dimulai dengan pemaparan terkait profile fakultas (dari pihak UKM) dan profil prodi S1 dan S2 Psikologi UNY serta bentuk-bentuk kerjasama antar prodi. Hal yang akan ditindaklanjuti adalah program mobility, joint research, dan kesediaan pihak UKM untuk menunjuk dosen yang sesuai untuk menjadi editorial board dan reviewer journal. Acara selanjutnya adalah pemaparan hasil-hasil riset dari 3 mahasiswa S2 Psikologi Kaunseling UKM (topik : hamil di luar nikah, faktor-faktor pengasuhan yang berkorelasi dengan penderita narkoba, serta performansi atlet) dan 2 presenter dari mahasiswa S2 Psikologi UNY (The Influence of Loneliness and Self Esteem on Social Media Addiction, Work and Happiness)
Kontak Kami
PROGRAM PASCASARJANA
Kampus Karangmalang, Yogyakarta 55281
Telp. +62274-550836 (front office)
Fax. +62274-520326
Website : http://pps.uny.ac.id
Email: pps@uny.ac.id, humas_pps@uny.ac.id
Copyright © 2024,